Samarinda (Antara Babel) - Kesebelasan Mitra Kutai Kartanegara berhasil memenuhi ambisinya memetik poin penuh, setelah menumbangkan tamunya, Gresik United dengan skor tipis 2-1, pada laga lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) yang berlangsung di stadion Madya Aji Imbut, Tenggarong Seberang, Senin.

Gol Mitra Kukar dilesakkan oleh Marlon Dasilva di menit ke-25 dan penali Victor Pulga di menit ke-30.

Sedangkan satu-satunya gol balasan tim tamu diciptakan oleh Jusmadi pada menit ke-41.

Dengan raihan tersebut, Mitra Kukar kini menempati posisi ke-5 klasemen sementara Torabika Soccer Championship dengan 46 poin sedangkan Gresik United berada diposisi 15 klasemen dengan 26 poin.

Pada menit-menit awal babak pertama, Mitra Kukar mulai menguasai permainan melalui penetrasi yang dilakukan Victor Pulga, Septian David dan Yogi Rahadian.

Ketiga pemain tim berjuluk Naga Mekes itu, banyak menciptakan peluang namun belum membuahkan hasil.

Namun pada menit ke 25, Marlon berhasil membawa Mitra Kukar unggul dengan memanfaatkan umpan silang terukur Septian David sehingga mengubah skor menjadi 1-0.

Serangan tim tuan rumah makin menjadi dan lima menit kemudian giliran Pulga menjebol gawang Gresik yang dikawal Satria Tama dari titik putih.

Penalti tersebut merupakan hukuman atas pelanggaran Sasa Zecevic kepada Yogi Rahadian di dalam kotak penalti.

Pulga akhirnya berhasil mengubah skor menjadi 2-0 melalui eksekusi di titik putih yang tak mampu dihalau Satria Tama.

Menjelang turun minum di menit ke-41, melalui skema serangan balik, Jusmadi berhasil memperkecil ketertinggalan, berkat golnya hasil dari bola pantulan tendangan salah seorang rekannya, hingga bola berbelok arah dan mengecoh Sahahar Ginanjar, sehingga skor berubah menjadi 1-2.

Di babak kedua, Gresik United tampil lebih disiplin dengan menjaga lini tengah mereka, membuat Victor Pulga tidak leluasa memasok bola.

Tim tuan rumah tampak kesulitan mengembangkan permainan dan hingga wasit meniup pluit panjang tanda usai pertandingan skor tetap bertahan 2-1 untuk kemenangan Mitra Kukar.

Pelatih Kepala Gresik United Edward Tjong mengatakan, meski kalah, namun dirinya mengapresiasi anak asuhnya yang bermain baik dan disiplin.

"Turun dengan pemain muda meski kalah, saya tetap mengapresiasi pemain, bahkan sempat menyulitkan para pemain Mitra Kukar," ujar Edward Tjong.

Sementara, Pelatih Kepala Mitra Kukar Jafri Sastra mengatakan timnya perlu kerja keras untuk mengalahkan Gresik dan mengakui  kesulitan menembus pertahanan tim tamu di babak kedua.

"Babak kedua, Gresik United bermain disiplin. Tapi kami bersyukur bisa menang berkat kerja keras para pemain," kata Jafri Sastra. 

Pewarta: Amirullah

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2016