Koba (Antara Babel) - Sejumlah tempat pemungutan suara (TPS) di Koba, Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung terpantau sepi karena hujan dengan intensitas sedang terjadi di daerah itu sejak Rabu dini hari hingga siang.

Pantauan di lapangan hingga pukul 10.00 WIB jumlah warga yang menggunakan hak suara baru mencapai 50 persen dari total jumlah pemilih yang masuk DPT.

Hujan yang mengguyur daerah itu membuat sebagian warga enggan keluar rumah dan datang ke TPS untuk menggunakan hak suaranya dalam Pilgub Babel.

"Sebagian warga enggan keluar rumah dan ada juga yang menunggu hujan reda baru datang ke TPS menggunakan hak suara," ujarnya.

Pada beberapa TPS di Koba terlihat warga datang secara bergelombang untuk menggunakan hak suaranya, sehingga hampir seluruh TPS terlihat sepi.

"Kalau melihat kondisi cuaca seperti ini maka dikhawatirkan banyak warga yang golput karena memilih diam di rumah karena hujan dibanding menghadang hujan untuk datang ke TPS," ujarnya.

Musdarianto warga yang lainnya mengaku sudah menggunakan hak suaranya dengan baik dan berharap lahir pemimpin yang amanah.

"Saya memilih sesuai hati nurani saja dan saya berharap lahir pemimpin yang amanah dan sayang kepada rakyatnya," ujarnya.

Pilgub Kepulauan Bangka Belitung diikuti empat pasangan calon yaitu pasangan nomor urut 1 adalah Yusron Ihza Mahendra - Yusroni Yazid, nomor urut 2 pasangan Rustam Effendi - Irwansyah, pasangan nomor urut 3 Hidayat Arsani - Sukirman dan pasangan nomor urut 4 Erzaldi Rosman - Fattah.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017