Pangkalpinang (Antara Babel) - Harga daging sapi di sejumlah pasar tradisional di Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mencapai Rp160.000 per kilogram sehari sebelum Idul Fitri 1438 Hijriah.

"Harga daging sapi naik Rp40.000 dari sebelumnya Rp120.000 karena permintaan naik tajam menjelang Lebaran," ujar Ujang, salah seorang pedagang daging sapi di Pasar Pembangunan Pangkalpinang, Sabtu.

Menurut dia, pada hari biasa dirinya hanya bisa menjual sekitar 10-15 kilogram daging per hari, sementara menjelang Lebaran mencapai 30-45 kilogram.

"Penjualan meningkat hingga dua tiga kali lipat. Ini pun dari tadi pagi sudah habis diserbu pembeli," kata Ujang.

Salah seorang pembeli, Nasra mengatakan daging sapi merupakan salah satu bahan makanan yang harus dibeli menjelang Lebaran.

Makanan dengan bahan daging sapi, menurutnya, merupakan menu utama saat perayaan Idul Fitri.

"Sudah biasa masak daging pas Lebaran ditambah anak-anak saya mau makan daging Lebaran nanti," katanya.

Namun harga daging yang cukup tinggi membuatnya harus mengurangi jumlah pembelian.

"Biasanya saya beli tiga kilogram tapi sekarang hanya dua kilogram saja karena harganya mahal," ujarnya.

Ia berharap menjelang hari raya pemerintah bisa mengatasi lonjakan harga terutama harga daging sapi sehingga tidak memberatkan masyarakat.

Pewarta: Septi Artiana

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017