Sungailiat  (Antaranews Babel) - Pemerintah Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mengoptimalkan persiapan pertemuan nelayan se-Indonesia yang digelar oleh Lembaga Kelautan dan Perikanan Indonesia (LKPI) pada Februari 2018 di daerah itu.

"Kita siap sukseskan acara ini, setiap instansi terkait akan kita libatkan untuk persiapannya," kata Bupati Bangka Tarmizi di Sungailiat, Jumat.

Ia menjelaskan, lokasi pertemuan akbar nelayan se-Indonesia tahun ini ditetapkan oleh pemerintah pusat dan provinsi dan agenda ini harus dipersiapkan secara matang, karena kegiatan ini akan dihadiri Presiden Republik Indonesia Joko Widodo bersama Menteri Kelautan dan Perikanan.

"Di awal ini kesiapan tempat diutamakan, lalu penerimaan paspampres baik penginapan dan makan. Masyarakat juga kita libatkan terutama soal makanan," kata Tarmizi.

Ia mengatakan, terkait adanya masalah di masyarakat nelayan Bangka saat ini, khusus masalah kompensasi kapal isap produksi.

"Hal itu persoalan nelayan dan panitia, tidak ada kaitannya dengan pemerintah. Kita tidak ikut campur, panitia harus selesaikan," ujarnya.

Tarmizi berharap dengan adanya acara ini, sektor-sektor terkait bisa saling diuntungkan, terutama sektor kelautan dan perikanan dan sektor pariwisata.

"Yang jelas kita siap, banyak harapan disini bagi nelayan. Jadi semua pihak harus ikut menyukseskannya, khususnya masyarakat nelayan," katanya.

Pewarta: Dwi Haryoto p.

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018