Koba  (Antaranews Babel) - Sebanyak 3.220 warga Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menerima bantuan program keluarga harapan (PKH) dengan nilai Rp1.890.000 hingga Rp2.000.000 per orang.

"Total jumlah warga yang mendapatkan bantuan PKH pada 2018 bertambah dibanding pada 2017 sebanyak 2.084 orang," kata Ketua TP PKK Bangka Tengah Iriani Meilita saat menyalurkan bantuan tersebut di Koba, Jumat.

Ia menjelaskan, bantuan PKH ini merupakan program dari pemerintah pusat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat terutama bagi warga yang mengalami kekurangan fisik dan warga yang kesulitan biaya pendidikan anaknya.

"Penyandang cacat mendapatkan bantuan PKH sebesar Rp2.000.000 per orang sedangkan untuk biaya pendidikan bagi keluarga kurang mampu sebesar Rp1.890.000 per orang," ujarnya.

Ia mengatakan, program ini untuk meningkatkan kualitas hidup keluarga sehingga mampu menjalani hidup dan menatap masa depan mereka lebih baik lagi.

"Penyerahan bantuan ini kami pandang sangat perlu karena dampak program ini sangat signifikan, baik dalam bidang ekonomi, pendidikan dan kesehatan, terutama dalam bidang percepatan pengentasan kemiskinan," ujarnya.

Ia mengimbau kepada keluarga yang mendapatkan bantuan PKH ini dapat memanfaatkannya sesuai peruntukan karena tujuan pemerintah adalah untuk meningkatkan kesejahteraan.

"Bantuan tersebut diberikan secara bertahap sebanyak empat tahap, sebelumnya kami sudah menyalurkan di Kecamatan Lubuk Besar dan sekarang di Kecamatan Koba," katanya

Baca juga: 310 warga Bangka Tengah terima bantuan PKH

Pewarta: Ahmadi

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018