Sungailiat (Antaranews Babel) - Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memastikan stok daging sapi mencukupi kebutuhan pasar di daerah ini hingga Idul Fitri 1439 H.

"Berdasarkan survei stok ternak terkait ketersediaan daging sapi jelang Idul Fitri tahun ini diperkirakan mencapai 100.531 ton sedangkan analisis perkiraan kebutuhan pangan daging sapi Ramadhan hingga Idul Fitri 1439H hanya 88,5 ton," kata Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Bangka, Kemas Arfani melalui Kepala Seksi Pemasaran dan Pasca Panen Peternakan, Budi di Sungailiat, Selasa.

Ia mengatakan berdasarkan angka ketersediaan daging sapi jelang Idul Fitri nanti yang berada di angka 100.531 ton berdasarkan 448 jumlah sapi dikali angka ternak sapi di Babel 224,40 kg per ekor.

Menurut dia, perkiraan kebutuhan daging sapi di Kabupaten Bangka didapat dari kebutuhan per kapita daging sapi Kabupaten Bangka 3,41 kg per tahun, hal itu berdasarkan Neraca Bahan Makanan data tahun 2017 yang diterima dari Dinas Pangan Kabupaten Bangka.

"Total 448 ekor sapi dari Ramadhan hingga Idul Fitri nanti berasal dari beberapa peternak sapi, penangkar sapi serta pemotong sapi yang terkolaborasi di delapan kecamatan di Kabupaten Bangka," katanya.

Ia menambahkan untuk harga daging sapi hingga saat ini masih stabil yakni Rp120.000 per kilogram berdasarkan hasil survei yang dilaksanakan dinas terkait di sejumlah pasar di Kabupaten Bangka.

Pedagang diimbau untuk tidak menaikkan harga daging sapi di atas harga eceran tertinggi yang sudah ditetapkan pemerintah, apalagi stok daging sapi mencukupi tanpa harus mengirim dari luar Bangka Belitung.

"Kami imbau pedagang jangan mengambil kesempatan menaikkan harga khususnya menjelang lebaran sebab stoknya sangat mencukupi," katanya.

Pewarta: Dwi HP

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018