Pangkalpinang  (Antaranews Babel) - Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung akan menggelar Festival Taman Bumi (Geopark) Belitung, sebagai upaya pemerintah memperkenalkan potensi pariwisata dan kunjungan wisatawan mancanegara di daerah itu.

"Festival ini akan dihadiri Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti dan diharapkan lebih memperkenalkan? warisan geologi Belitung ke tingkat nasional dan internasional," kata Kepala Bidang Promosi Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kepulauan Babel, Ari Primajaya di Pangkalpinang, Jumat.

Ia mengatakan Festival Geopark Belitung ini akan digelar pada 28 hingga 29 Juli 2018 di Tanjungpandan, Belitung akan digelar berbagai kegiatan diantaranya pameran, lomba meraton, seni budaya dan lainnya, sebagai upaya pemerintah meningkatkan kunjungan wisatawan di Kawasan Ekonomi Khusus Pariwisata, Belitung.

"Peserta festival ini akan diikuti atlet meraton lokal, nasional dan internasional, sehingga dapat memperkenalkan potensi geologi daerah ini ke penjuru dunia," katanya.

Selain itu, selama festival ini akan digelar berbagai kesenian tari, budaya dan permainan khas Belitung, sehingga peserta dan wisatawan dapat menikmati keunikan daerah itu.

"Kita sudah berkoordinasi dengan pihak pelaksana kegiatan dan mereka menyatakan target peserta festival ini sudah tercapai," katanya.

Menurut dia kegiatan Festival Geopark Belitung ini sudah menjadi agenda tahunan Kementerian Pariwisata dalam mempromosikan potensi pariwisata dan kunjungan wisatawan asing ke daerah berjulukan "laskar pelangi" itu.

"Mudah-mudahan festival tahun ini juga berjalan dengan sukses seperti kegiatan tahun sebelumnya yang berhasil mendatangkan ribuan orang wisatawan nusantara dan manca negara ke Belitung," katanya.

Pewarta: Aprionis

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018