Tanjung Pandan (Antaranews Babel) - Sebanyak 23 siswa peserta program Siswa Mengenal Nusantara (SMN) 2018 asal Palu, Sulawesi Tengah, berkunjung ke Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II Cabang Tanjung Pandan guna menambah wawasan mereka tentang pelabuhan.

"Program SMN ini adalah bagian dari rangkaian program BUMN Hadir Untuk Negeri. Tahun ini dipercayakan kepada Pelindo II dan mendapatkan pelimpahan dari Kementerian BUMN," kata Pelaksana Harian General Manager Pelindo II Tanjung Pandan, Saripudin di Tanjung Pandan, Selasa.

Menurut dia, para siswa tersebut diberikan wawasan mengenai pelabuhan secara lebih luas dan menyeluruh.

"Kami sampaikan mengenai pelabuhan adalah sebagai mata rantai perekonomian nasional dan pintu gerbang ekonomi. Ada proses bongkar muat barang dan penumpang" katanya.

Selain itu, kata dia, dengan mengenalkan pelabuhan kepada para siswa tersebut, nantinya mereka diharapkan mampu mengenal dunia kemaritiman.

"Kalau dari sisi pelabuhan mereka juga akan mengenal dunia kemaritiman. Fungsi dan kontribusi pelabuhan bagi negara seperti apa. Juga Proses bisnis di pelabuhan," katanya.

Ia berharap, program tersebut dapat menambah wawasan para siswa mengenai pelabuhan dan menjadi informasi yang bermanfaat untuk dibawa ke daerah masing-masing.

"Kami berharap ini bisa menambah wawasan mereka. Bisa jadi informasi yang nantinya bisa diceritakan jika mereka kembali ke tempat asal," katanya.

Sebanyak 23 siswa program Siswa Mengenal Nusantara (SMN) mengunjungi Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II Cabang Tanjung Pandan.

Para siswa tersebut melihat aktivitas di Pelabuhan lebih dekat, dengan mengunjungi terminal penumpang Laskar Pelangi dan melihat proses bongkar muat barang di dermaga.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018