Kabupaten Belitung (ANTARA) - Kepala Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Tanjung Pandan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Syaiful Anwar mengatakan Pelabuhan Tanjung Pandan mengoperasikan kapal cepat pada musim angkutan Lebaran 2024.
"Kapal Cepat Express Bahari 3 E disiapkan untuk pemudik menuju Kota Pangkalpinang melalui Pelabuhan Pangkal Balam," kata Syaiful Anwar di Tanjung Pandan Kabupaten Belitung, Kamis.
Ia mengatakan berdasarkan data penumpang tercatat 152 pemudik yang menggunakan kapal cepat itu. Ratusan pemudik itu merupakan pemudik yang memilih melakukan perjalanan mudik Lebaran 2024 lebih awal ke kampung halamannya.
Kepulangan ke kampung halaman dilakukan lebih awal guna menghindari antrean dan penumpukan penumpang di Pelabuhan Tanjung Pandan.
"Saat ini pergerakan penumpang di Pelabuhan Tanjung Pandan sudah mulai terasa terhitung H-6 Idul Fitri 1445 Hijriah," katanya.
KSOP Kelas IV Tanjung Pandan memprediksi puncak arus mudik Lebaran 2024 di Pelabuhan Tanjung Pandan akan berlangsung pada Minggu (7/4) dan Senin (8/4).
"Kami prediksi puncak arus mudik di Pelabuhan Tanjung Pandan berlangsung pada tanggal tersebut karena sudah memasuki libur sekolah dan cuti bersama bagi pekerja yang ditetapkan pemerintah," katanya.
Pemudik asal Kabupaten Belitung dapat memilih sejumlah jenis jasa angkutan menuju kota di luar pulau itu seperti menggunakan jasa kapal cepat, kapal Ro-Ro maupun menggunakan angkutan udara.