Tanjung Pandan (Antaranews Babel) - Dinas Kesehatan Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung terus menggencarkan sosialisasi pemberian vaksin measles rubella (MR) sehingga bisa terlaksana dengan baik dan mencapai target.

"Kami terus berikan sosialisasi dan juga pemahaman, sehingga sekarang sudah 73 persen masyarakat memahami apa itu vaksin MR," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Belitung, Suhandri di Tanjung Pandan, Senin.

Ia mengatakan, pemberian vaksin MR di daerah itu pada anak-anak berusia sembilan bulan hingga 15 tahun sudah terlaksana dengan baik dan mencapai angka 53 persen.

Terkait adanya tanggapan masyarakat yang cukup beragam mengenai vaksin Measles Rubella di daerah itu, menurutnya sebagian besar masyarakat dan para orang tua cukup bijak memahami kondisi tersebut.

"Walaupun ada pro kontra dan penolakan itu biasa. Pelaksanaan kita mencapai 53 persen dan di Babel capaian kita adalah yang tertinggi," katanya.

Dikatakannya, Dinkes Belitung akan memaksimalkan pelaksanaan pemberian vaksin measles rubella di daerah itu dengan batas waktu yang tersisa hingga 30 September 2018.

"Waktu pelaksanaan sampai 30 September, sedangkan target pelaksanaan kami adalah 95 persen. Apakah nanti akan diperpanjang oleh pusat kami masih menunggu keputusan," katanya.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018