Toboali, Babel (Antaranews Babel) - Bupati Bangka Selatan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Justiar Noer di Toboali, Jum'at melantik sebelas orang pejabat yang terdiri dari dua orang Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama atau Eselon II, 7 Pejabat Administrator atau Eselon III , dan 2 Pejabat Pengawas atau Eselon IV.

Adapun pejabat yang dilantik antara lain Achmad Ansyori sebagai Kepala Dinas Kominfo Basel dan Gatot Wibowo dilantik sebagai Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman, Lingkungan Hidup serta Elpan Rulyandi dilantik sebagai Kabag layanan pengadaan sekretariat daerah Basel.

Selain itu, Bupati juga melantik Dedy Prisman sebagai Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Basel, Deni Purnomo, S.Kom sebagai Kabid Pajak Daerah Bakuda Basel, Risthy Angela, ST sebagai Kabid Penataan dan Penaatan PPLHP DPKPLH Basel.

Muhammad Ikbal, S.STP  dilantik sebagai camat Kep. Pongok, Triyadi, SE sebagai Kabid Pengolahan, layanan dan pelestarian Bahan Perpustakaan DPK Basel, Rudi Hartono, S.IP sebagai Sekcam Lepar Pongok, Cik Aden, S.Si, M.Pd sebagai Kasubid Kinerja, Status kepegawaian dan Fasilitas Profesi ASN BPKPSDMD Basel dan Loli Candra, A.Md sebagai Kasubid pengembangan karier dan promosi jabatan BPKPSDMD Basel.

Dikatakannya, rotasi, mutasi maupun promosi suatu jabatan merupakan bagian dari dinamisasi dalam proses penyelenggaraan dan penyesuaian kebutuhan personil dalam organisasi birokrasi.

Untuk itu diharapkan agar para pejabat yang dilantik dapat mengemban tugas dengan baik dan dapat membangun sinergisitas dengan seluruh stakeholder terkait.

"Tugas dan jabatan yang saudara emban adalah kepercayaan dan kehormatan, oleh karena itu jalankanlah dengan sebaik-baiknya dan bangun sinergi dan kekompakan dengan masyarakat dan pihak terkait lainnya agar percepatan pelaksanaan program pembangunan dapat segera terwujud," katanya.

Disamping itu, Bupati juga mengingatkan agar para pejabat yang dilantik dapat menjaga prilaku serta menjadi panutan masyarakat.

"Jaga prilaku dengan baik sehingga dapat menjadi suri tauladan bagi masyarakat dan yang paling terpenting harus meningkatkan kinerja dan melakukan perubahan positif disetiap tugas yang diamanahkan," katanya.

Pewarta: Eko SR

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019