Koba (Antaranews Babel) - Kecamatan Simpangkatis, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengoptimalisasika program dasawisma, dalam rangka meningkatkan kesejahteraan keluarga.

"Program daswisma mutiara kami optimalkan, terutama kegiatan arisan keluarga untuk membantu kalangan ibu hamil di daerah ini," kata Camat Simpangkatis Roy Haris di Koba, Jumat.

Ia menjelaskan, PPK Simpangkatis menjadi ujung tombak untuk menjalankan program dasawisma tersebut terutama kegiatan arisan dimana satu orang dikenakan 5.000 uang arisan.

"Arisan dasawisma diberlakukan secara menyeluruh pada setiap desa, nanti dana yang terkumpul untuk membantu kalangan ibu hamil di daerah ini," ujarnya.

Ia menjelaskan, dasawisma itu adalah  kelompok ibu minimal terdiri 10 kepala keluarga bertetangga menjalankan program arisan yang nanti uangnya dikumpulkan melalui PPK untuk kemudian digunakan untuk peningkatan kesehatan keluarga.

"Untuk saat ini fokus kami adalah untuk membantu ibu hamil, nanti terus berkembang yang konsentrasinya adalah untuk peningkatan kesehatan keluarga," ujarnya.

Ia juga mengatakan, terus berinovasi dengan berbagai kegiatan di antaranya bidang kemasyarakatan yaitu safari Jumat dan ronda keliling.

"Ini dilakukan dalam rangka menciptakan Kecamatan Simpangkatis yang aman kondusif," ujarnya.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019