Muntok, Bangka Barat (Antaranews Babel) - Pemerintah Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mendorong para kepala sekolah menguasai teknologi agar semakin profesional dalam menjalankan tugasnya.

"Kepala sekolah memiliki peran penting dan posisi strategis dalam meningkatkan mutu, relevansi dan daya saing pendidikan," kata Plt Bupati Bangka Barat, Markus di Muntok, Selasa.

Menurut dia, profesionalisme dibutuhkan oleh seluruh komponen penyelenggara pendidikan dalam menghadapi perkembangan peradaban teknologi dan informasi yang sangat dinamis saat ini.

Untuk itu, penguasaan teknologi oleh para kepala sekolah di daerah itu sangat dibutuhkan untuk menunjang tugas dan tanggung jawabnya sebagai pengelola sekolah.

"Kami akan terus mendorong para kepala sekolah untuk mengikuti berbagai pelatihan yang digelar untuk mewjjudkan hal tersebut," katanya.

Melalui berbagai pelatihan yang diselenggarakan diharapkan para kepala sekolah mampu mengimplementasikan lima kompetensi wajib, yaitu kompetensi manajerial, kewirausahaan, supervisi, kepribadian dan kompetensi sosial sesuai Permendiknas Nomor 13 Tahun 2007.

"Dengan meningkatnya kemampuan pribadi para kepala sekolah kami harapkan akan meningkatkan mutu pendidikan sehingga mampu mengejar ketertinggalan dari daerah lain," katanya.

Hal ini dikatakan Markus saat membuka pelatihan penguatan kepala sekolah yang digelar di Graha Aparatur Bangka Barat di Muntok.

Kegiatan pemkab melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga tersebut dilaksanakan selama tujuh hari diikuti para kepala sekolah tingkat SD dan SMP se-Kabupaten Bangka Barat.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019