Belitung (ANTARA) - TNI Angkatan Laut melaksanakan kegiatan serbuan vaksinasi maritim kepada 500 pelajar SMK Negeri 1 Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka belitung Kamis pagi.
Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut, Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq di Tanjung Pandan, Kamis mengatakan program serbuan vaksinasi guna mendukung pemerintah dalam membentuk "herd immunity" atau kekebalan kelompok terhadap COVID-19.
"Serta tentunya dengan harapan dapat memutus mata rantai penyebaran COVID-19," katanya.
Menurut dia, kegiatan serbuan vaksinasi maritim kepada para pelajar di SMK Negeri Tanjung Pandan diselenggarakan oleh Lanal Bangka Belitung dengan menyasar sebanyak 500 pelajar di sekolah.
"Vaksinasi yang dilaksanakan dominasinya adalah vaksinasi tahap kedua karena untuk tahap pertama sudah dilaksanakan satu bulan lalu," ujarnya.
Dirinya mengapresiasi capaian pelaksanaan vaksinasi COVID-19 di Belitung yang hampir mencapai 70 persen.
"Semoga pada bulan berikutnya kita bisa mencapai target yang diharapkan pemerintah yakni lebih dari persen 70 persen," ujarnya.
Ia menambahkan, TNI Angkatan Laut terus bersinergi dengan sejumlah pihak guna mempercepat realisasi vaksinasi terutama bagi masyarakat di wilayah pesisir dan maritim.
"Kami terus berusaha untuk mendapatkan target maksimal masyarakat yang akan kita vaksin," katanya.