Bupati Berikan Boneka Kura-Kura Kepada Pejabat Lamban
Jumat, 18 Maret 2016 22:18 WIB
Nanti ada tiga boneka yang akan diberikan kepada pejabat sebagai simbol dari kinerja mereka yaitu boneka harimau yang kerja cepat, burung kalau kinerja sedang dan kura-kura kalau kinerjanya lamban.
Koba (Antara Babel) - Bupati Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman akan memberikan boneka kura-kura kepada pejabat daerah sebagai bentuk sindiran atas kinerja yang lamban.
"Nanti ada tiga boneka yang akan diberikan kepada pejabat sebagai simbol dari kinerja mereka yaitu boneka harimau yang kerja cepat, burung kalau kinerja sedang dan kura-kura kalau kinerjanya lamban," ujarnya di Koba, Jumat.
Ia menjelaskan, mulai sekarang menerapkan penilaian kinerja pelayanan publik yang dievaluasi per tiga bulan.
"Ini kami lakukan agar mereka mampu memberikan pelayanan publik yang optimal demi kemajuan daerah dan masyarakat," ujarnya.
Ia mengatakan, akan memberikan penghargaan dan apresiasi kepada pejabat yang bekerja dengan baik dan memberikan teguran berupa sindiran kepada pejabat yang lamban.
"Saya tidak ingin melihat kinerja yang lamban dan pelayanan yang tidak optimal karena muara dari tugas aparatur negara itu adalah memberikan pelayanan publik yang maksimal," ujarnya.
Aparatur negara itu bekerja untuk masyarakat, memberikan pelayanan yang prima dan mendatangkan kesejahteraan bagi warga dengan menjalankan program yang lebih efektif.
"Saya ingin melihat masyarakat lebih maju seiring majunya pembangunan infrastruktur di daerah ini," ujarnya.