Pangkalpinang (ANTARA) - Kepolisian Daerah (Polda) Kepulauan Bangka Belitung menyiapkan 33 posko untuk pelayanan dan pengamanan arus mudik Idul Fitri 1444 Hijriah.
"Kami sudah mendirikan 33 pos pengamanan, pelayanan, dan pos terpadu; baik di jalur utama antarkabupaten, lokasi strategis dan vital, maupun di pelabuhan penyeberangan," kata Kapolda Kepulauan Babel Irjen Pol. Yan Sultra di Pangkalpinang, Kepulauan Babel, Senin.
Sebanyak 33 unit posko yang disiapkan tersebut berada di Pulau Bangka dan Belitung. Posko tersebut mulai aktif pada Senin, terutama pos di pelabuhan-pelabuhan yang menjadi jalur utama penyeberangan antarpulau.
"Dari tahun ke tahun, di Pelabuhan Tanjungkalian di Bangka Barat menjadi titik rawan kepadatan sehingga sudah kita antisipasi sebelumnya," kata Yan.
Pelabuhan Tanjungkalian Mentok, Kabupaten Bangka Barat, merupakan pintu gerbang utama di ujung barat Pulau Bangka yang menghubungkan Pelabuhan Tanjung Api-Api Sumatera Selatan.
Di pelabuhan itu, saat arus mudik Lebaran selalu terjadi penumpukan penumpang, baik orang, kendaraan pribadi, truk, maupun armada logistik.
Terkait kepadatan di jalur penyeberangan, Polda Babel sudah mengantisipasi hal terkait kelancaran pembelian tiket serta menambah zona penyangga agar berjalan lancar.
"Mudah-mudahan pada H-2 atau H-1 (Lebaran), itu semua sudah terkendali. Kami juga sudah berkoordinasi dengan Tanjung Api-APi karena ini juga akan berpengaruh ketika di sana ada hambatan, tentunya juga di sini terjadi hambatan," jelas Yan.
Selain di Pelabuhan Tanjungkalian, Polda Babel juga fokus melakukan pengamanan di Pelabuhan Pangkalbalam karena sejak H-7 Lebaran penumpang kapal sudah mulai aktif. Begitu juga untuk di Pelabuhan Tanjung Pandan rute Pangkalbalam maupun Jakarta sudah dilakukan antisipasi agar berjalan lancar.
Dalam pengamanan Operasi Ketupat Menumbing 2023, Polda Babel melibatkan 1.521 personel gabungan dengan TNI dan instansi terkait lain, yang disebar di titik-titik konsentrasi mudik Lebaran, baik di pos pengaman maupun di jalur-jalur pengamanan, seperti pelabuhan, bandara, dan titik konsentrasi ekonomi.