Jakarta (ANTARA) - Bentrok terjadi antara warga Pulau Rempang, Batam, dengan aparat gabungan dari TNI, Polri, dan Direktorat Pengamanan Aset BP Batam sejak 7 September lalu dikarenakan warga menolak lahannya digunakan untuk pembangunan Rempang Eco City, lokasi pabrik produsen kaca China, Xinyi Glass Holdings Ltd.
Sebuah unggahan di media sosial Facebook menarasikan bahwa Ustaz Abdul Somad (UAS) dipanggil pihak kepolisian karena memberikan bantuan berupa dapur umum kepada masyarakat Rempang.
Dalam unggahan tersebut juga dinarasikan, panggilan tersebut dimasukan kedalam kategori memberikan bantuan kepada pelaku kejahatan.
Berikut narasi dalam unggahan tersebut:
“BERIKAN BANTUAN PADA PENGUNGSI REMPANG SAHABAT UAS DI PANGGIL POLISI
Sahabat Ustad Abdul Somad dipanggil polisi karena memberikan bantuan berupa dapur umum ke masyarakat Rempang.
Yang dalam surat pemanggilam disebutkan kalo hal tsb masuk kedalam kategori "memberikan bantuan kpd pelaku kejahatan??"???? Yg korupsi bebas,yg kasi bantuan ke masyarakat yg lgi di Rampas tanahnya oleh pemerintah malah di polisikan,Sungguh serba terbalik di Rezim ini
Jika kedzaliman sudah mencapai puncaknya tinggal menunggu jatuhnya saja
#SaveRempang”
Namun, benarkah Ustaz Abdul Somad dipanggil polisi karena bantu warga Rempang?
Penjelasan:
Polda Kepulauan Riau (Kepri) memastikan kabar pemanggilan Ustadz Abdul Somad oleh polisi usai bentrokan di Rempang adalah hoaks atau bohong.
"Beredarnya berita di media massa yang menyebarkan informasi tentang Ustadz Abdul Somad dipanggil polisi pasca bentrok di Rempang, adalah hoaks atau tidak benar," ujar Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol. Zahwani Pandra Arsyad di Batam Kepulauan Riau, dilansir dari ANTARA.
Untuk itu kata dia, saat ini pihaknya sedang mengejar pelaku yang menciptakan berita palsu tersebut.
Kemudian, dia meminta seluruh masyarakat agar jangan terpancing oleh berita yang belum tentu kebenarannya, selalu lakukan pengecekan ketika memperoleh dan ingin membagikan suatu berita atau informasi.
Klaim: Ustaz Abdul Somad dipanggil polisi karena bantu warga Rempang
Rating: Hoaks
Baca juga: Polisi: kabar Ustadz Abdul Somad ditangkap itu hoaks
Berita Terkait
Presiden Jokowi: konflik di Rempang dipicu komunikasi kurang baik
12 September 2023 14:08
Ustaz Abdul Somad dijadwalkan isi tablig akbar Ramadhan di Belitung
19 Maret 2024 16:45
Kemarin, Hoaks Ustadz Abdul Somad hingga anggota Brimob gugur
19 September 2023 09:18
Polisi: kabar Ustadz Abdul Somad ditangkap itu hoaks
18 September 2023 11:56
UAS pesan orang tua muslim ajari anak baca Al Quran
22 September 2022 16:03
Singapura sebut Abdul Somad ajarkan ekstremisme
17 Mei 2022 23:36
KBRI minta penjelasan Singapura atas penolakan Ustadz Abdul Somad
17 Mei 2022 21:41
UAS: Peringatan 17 tahun tsunami Aceh adalah amar makruf nahi mungkar
26 Desember 2021 17:42