Pangkalpinang (ANTARA) - Balai Karantina Kesehatan (BKK) Kelas II Pangkalpinang berkolaborasi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggelar donor darah sebagai rangkaian memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-60.
"Mari kita semua mendonorkan darah, karena bagian dari bentuk berempati kepada orang lain," kata Kepala BKK Kelas II Pangkalpinang.
Ia mengatakan peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke-60 tahun ini, Balai Karantina Pangkalpinang tidak hanya menggelar donor darah, juga jalan sehat dan senam kebugaran yang diikuti ratusan peserta dari instansi kepelabuhan, TNI, Polri, pemerintah daerah dan warga sekitar Pelabuhan Pangkalbalam, sebagai upaya membudayakan hidup sehat kepada masyarakat di Kota Beribu Senyuman ini.
"Mendonorkan darah ini tentunya sangat bermanfaat dan membantu pasien di rumah sakit yang membutuhkan darah," ujarnya.
Kepala Bagian Pelayanan Donor PMI Kepulauan Babel Melinda mengapresiasi BKK Pangkalpinang yang menggelar kegiatan donor darah ini.
"Kegiatan ini sangat membantu PMI dalam memenuhi kebutuhan darah masyarakat," ujarnya.
Ia menyatakan selama ini stok darah di PMI terbatas, karena kesadaran masyarakat untuk mendonorkan darah yang terbatas.
"Stok darah sering menipis, apalagi permintaan darah masyarakat sangat tinggi mencapai 60 kantong darah per hari," katanya.
Berita Terkait
Peringati HUT ke-67 tahun, Bank Sumsel Babel gelar donor darah
5 November 2024 15:49
PLN Babel meriahkan Hari Listrik Nasional ke-79 dengan jalan sehat, fun games, donor darah hingga doorprize
29 Oktober 2024 13:57
Polres Bangka Selatan gelar donor darah bantu ketersediaan stok darah
29 Oktober 2024 12:20
HUT ke-73 Tahun Divisi Humas Polri, ratusan anggota Polda Babel ikut donor darah
29 Oktober 2024 10:06
PMI Bangka perketat pemeriksaan calon penyumbang darah
15 Oktober 2024 14:40
Bupati Bangka: Keterlibatan masyarakat penting penuhi kebutuhan darah
15 Oktober 2024 14:39
Sambut HUT Ke-28, karyawan XL Axiata gelar donor darah di lima kota se-Sumatera
4 Oktober 2024 09:40