Pangkalpinang (ANTARA) - Warga Kota Pangkalpinang Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mulai memadati tempat pemungutan suara (TPS) untuk menggunakan hak suara memilih calon wali kota dan wakil wali kota pada Pilkada Ulang pada Rabu (27/8) pagi.
Pantauan ANTARA Babel di sejumlah TPS di Kelurahan Salemba dan Gabek Kota Pangkalpinang pukul 07.30 WIB hingga 08.30 WIB terlihat warga mulai berdatangan ke TPS untuk menggunakan hak pilih memilih calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pangkalpinang peserta Pilkada Ulang 2025.
Pilkada Ulang Kota Pangkalpinang diikuti empat pasangan calon yakni pasangan Radmida Dawam-Eka Mulya, Maulan Aklil-Zeky Yamani, Saparuddin-Dessy Ayutrisna, dan Basit Sucipto-Dede Purnama Alzulami.
Terlihat aparatur TNI, Polri dan Bawaslu bersiaga di kawasan TPS untuk menjaga keamanan, ketertiban dan kenyamanan warga yang akan menggunakan hak pilihnya.
Norpindo salah seorang petugas KPPS TPS 06 mengatakan kondisi masih aman dan kondusif.
"Alhamdulillah, kondisi aman dan berjalan lancar dan tertib," katanya.
