Sungailiat (Antaranews Babel) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka, Provinsi Bangka Belitung, meminta para guru di daerahnya mengembangkan potensi diri agar menjadi pendidik yang sebenarnya.
"Guru yang bisa mengembangkan potensi diri dijamin bisa mengembangkan potensi para murid mereka secara optimal agar menjadi orang yang siap menghadapi tantangan setelah mereka lulus sekolah," kata Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bangka, Padli di Sungailiat, Selasa.
Menurutnya para guru yang bisa mengembangkan potensi diri mereka secara optimal lebih memperhatikan potensi individual setiap anak didik mereka.
"Hal ini bisa dilakukan dengan sistem pembelajaran secara klasikal, namun harus tetap memperhatikan siswa secara individual sehingga bisa membentuk karakter mereka serta bisa mengembangkan potensi yang mereka miliki," jelasnya.
Untuk mengembangkan karakter dan mengoptimalkan potensi yang dimiliki siswa, sebutnya terlebih dahulu harus diwujudkan guru yang lebih berkarakter.
"Untuk itu pembelajaran harus didesain bukan hanya pada penguatan dan pengembangan aspek pengetahuan saja, tetapi harus sebanding sengan kemampuan mereka," terangnya.
Menurut dia, komposisi belajar dibentuk dan didesain dengan pembelajaran yang mengembirakan baik di dalam maupun di luar kelas.
"Para guru harus bisa memperkenalkan potensi keunggulan kepada para siswanya seperti pengembangan sektor pertanian maupun sektor perikanan," katanya.