Toboali (Antaranews Babel) - Satu unit rumah semi permanen di Desa Terep Kecamatan Tukak Sadai Kabupaten Bangka Selatan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Minggu(14/10) sekira pukul 19.15 Wib ludes terbakar api.
"Informasi kebakaran ini kami terima dari masyarakat sekira pukul 19.23 dan langsung mengerahkan 3 unit pemadam untuk memadamkan api, ", Kata Kepala Bidang Damkar Sat Pol PP Bangka Selatan, Eko Novriadi di Toboali, Senin pagi.
Ia mengatakan setelah 3 unit mobil pemadam tiba dilokasi kebakaran sekira pukul 07.50 rumah semi permanen yang diketahui milik korban, Heri Setiadi ini sudah habis terbakar api.
"Saat kami tiba dilokasi rumah sudah habis terbakar, jadi anggota tinggal melakukan pendinginan saja, " katanya.
Kabag Ops Polres Bangka Selatan, Kompol Elrichson Pasaribu mengatakan pristiwa kebakaran inu bermula saat korban memasak air dengan menggunakan kompor gas, sambil menunggu air masak yang bersangkutan menunggu diruang tamu.
Berselang berapa menit kemudian, korban melihat jerigen minyak bensin tidak bertutup berada dibelakang kompor gas dengan jarak kurang lebih 2 meter di tendang oleh kucing peliharaannya, sehingga terjatuh dan menyebabkan bensin tumpah dan menimbulkan percikan sehingga mengenai kompor gas yg sedang menyala dan langsung menyambar menjadi api yang besar.
Melihat api telah besar korban mencoba memadamkan api dengan semampunya, namun tidak berhasil dan hanya bisa mengeluarkan sepeda motor yang terparkir diruang dapur.
Ia mengatakan pristiwa kebakaran ini tidak ada menyebabkan korban jiwa dan hanya menyebabkan kerugian materil diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.
"Dalam insiden ini tidak ada korban jiwa, namun korban mengalami kerugian mencapai Rp. 150.000.000," katanya.