Kepolisian Resort Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memberikan penyuluhan tentang materi Narkoba dan Kenakalan Remaja pada acara Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) di SMAN 1 Air Gegas pada Rabu(17/7).

"Sebanyak 230 orang siswa dan siswi mengikuti acara yang dilaksanakan di halaman sekolah agar siswa mengetahui tentang bahaya narkoba dan dampak dari kenakalan remaja, "kata Wakil Kapolres Bangka Selatan Kompol Andi Haloho di Toboali, Rabu.

Andi mengatakan kegiatan ini akan dilakukan di sekolah-sekolah yang ada di daerah ini melalui polsek-polsek yang ada disetiap kecamatan sesuai dengan waktu ditentukan oleh pihak sekolah.

"Untuk waktunya kita berkoordinasi dengan pihak sekolah sehingga bisa dijadwalkan, "katanya.

Menurut Andi kegiatan ini penting dilakukan agar peserta didik mengetahui dan mengerti mengenai dampak dari bahaya narkoba ini selain itu juga ada penyuluhan tentang kenakalan remaja.

"Pencegahannya harus dilakukan secara dini karena dampak dari narkoba ini sangat besar,begitu juga dengan kenakalan remaja, "kata dia.

Andi berharap peserta didik mengikuti kegiatan ini dengan baik dan mengerti mengenai penyuluhan ini sebab banyak sekali manfaatnya.

"Semoga para peserta didik dapat memahami dan mengerti dengan materi yang telah diberikan sehingga potensi penyalahgunaan narkoba dan Kenakalan Remaja dapat dicegah sedini mungkin, "harapnya.

Pewarta: Juniardi

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019