Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman Djohan menyerahkan bantuan kendaraan operasional kepada Desa Tanjung Binga, guna menunjang kelancaran kegiatan desa tersebut.

"Selain menunjang operasional bantuan kendaraan ini sebagai fasilitas pariwisata di Desa Tanjung Binga," katanya di Sijuk, Belitung, Kamis.

Ia mengatakan, kendaraan operasional tersebut dapat dimanfaatkan oleh masyarakat luas atau tidak hanya digunakan sebagai kendaraan operasional bagi desa itu saja.

"Bisa juga digunakan masyarakat seperti untuk mengantarkan orang yang sakit ataupun kendaraan operasional anak-anak sekolah praktikum," ujarnya.

Baca juga: Pemerintah Kabupaten Belitung bentuk konsorsium bangkitkan pariwisata
Baca juga: Gubernur Babel: kunjungan wisata turun akibat kenaikan tiket pesawat

Sementara itu, Kepala Desa Tanjung Binga, Tarape, mengucapkan terimakasih atas bantuan hibah kendaraan operasional dari pemerintah provinsi tersebut.

"Kendaraan operasional ini fungsinya sangat dinamis tidak hanya sebagai operasional pemerintahan desa tetapi juga bagi masyarakat dan kepentingan umum," katanya.

Pihaknya merasa sangat terbantu dengan adanya bantuan kendaraan operasional itu, sehingga aktivitas operasional desa nantinya dapat berjalan lancar.

"Ini sangat terbantu karena memiliki fungsi yang luas bagi kepentingan umum masyarakat," katanya.

Baca juga: Diskominfo Babel akan bentuk Media Center Serumpun Sebalai

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019