Partai Demokrat Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sudah mulai menggodok para tokoh dan kader yang akan diusung untuk mengikuti pertarungan Pilkada 2020 di daerah itu.

"Kami dari internal partai sudah mulai menggodok dan melirik para tokoh serta kader dari dalam dan luar partai," kata Sekretaris DPC Demokrat Kabupaten Bangka Selatan, Wendy di Toboali, Rabu.

Ia mengatakan, Partai Demokrat sudah melakukan konsolidasi internal dari atas hingga ke tingkat ranting untuk menyatukan tekad dan suara terkait pengusungan dan pemberian dukungan.

"Kami sudah melirik dan menggodok beberapa nama yang akan diusung, termasuk nama Ketua DPC Demokrat Bangka Tengah Samson yang dinilai cukup layak," ujarnya.

Nama Ketua DPC Demokrat menguat dalam bursa pencalonan karena dinilai sudah berpengalaman dan sukses menjadi wakil rakyat selama tiga periode.

"Beberapa nama lain juga mencuat yang nanti akan diusung partai Demokrat Bangka Selatan, termasuk upaya berkoalisi dengan partai politik lain," ujarnya.

Ia mengatakan, penetapan seorang calon kepala daerah maupun wakil sangat ditentukan oleh elektabilitas seorang kader dan tokoh.

"Selain pengaruh partai politik yang mengusung dan mendukung, elektabilitas calon juga sangat menentukan," ujarnya.

Pewarta: Eko SR

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019