Pemerintah Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, resmi membentuk satuan tugas sungai yang akan bertugas memantau sungai-sungai yang sering dimanfaatkan masyarakat untuk membuang sampah rumah tangga.

"Para petugas Satgas Sungai ini kami ambil dari tenaga honorer BPBD kota Pangkalpinang yang dirumahkan belum lama ini. Mereka kami bentuk untuk menjaga dan melaporkan jika terjadi permasalahan di sungai," kata Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil, Sabtu.

Menurutnya dengan dibentuknya Satgas Sungai ini dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, karena aliran sungai di kota itu lebih terjaga dari kotoran sampah.

"Selain memantau prilaku masyarakat yang suka membuang sampah di sungai, satgas ini juga bertugas memantau debit air ketika musim penghujan sehingga kita bisa lebih siaga banjir," katanya.

Ia berharap dengan dibentuknya Satgas Sungai ini kedepan tidak ada lagi masyarakat yang membuang sampah sembarangan, karena pihaknya menginginkan Kota Pangkalpinang ini lebih bersih dan tidak banjir lagi.

"Kami terus berinovasi untuk Kota Pangkalpinang menjadi kota Beribu Senyuman. Kami akan berusaha memberikan yang terbaik bagi masyarakat Pangkalpinang," ujarnya.

Pewarta: Try Mustika Hardi

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020