Tanjungpandan (Antara Babel) - Gubernur Provinsi Bangka Belitung, Rustam Effendi mengatakan, hendaknya perayaan hari ulang tahun (HUT) provinsi tidak hanya dilaksanakan pemerintah provinsi, namun juga digelar oleh pemerintah kabupaten dan kota.

"Hendaknya perayaan HUT Provinsi juga dilakukan di tingkat kabupaten/kota. Untuk itu, di perayaan tahun depan, malam resepsinya saya akan menggelar di kabupaten, akan digilir. Saya akan mengeluarkan instruksi untuk itu," ujar gubernur, saat menutup perayaan HUT Babel, di Tanjung Pandan, Sabtu.

Ia mengatakan, perayaan HUT Babel harus dilakukan dan dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat, karena perjuangan provinsi yang lahir melalui undang-undang nomor 27 tahun 2000 pada 21 November 2000 silam, juga dilakukan oleh seluruh masyarakat Bangka Belitung.  
    
"Perjuangan pembentukan provinsi dilakukan oleh seluruh lapisan masyarakat, baik tua muda, semua memperjuangkannya. Untuk itu, perayaan HUT juga harus dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat," katanya.

Untuk itu, kata dia, dirinya pun menyetujui usulan malam resepsi perayaan dilakukan di Pantai Tanjung Pendam, Kabupaten Belitung dan tidak hanya di gelar di Kota Pangkalpinang.

"Perayaan tidak harus di gedung, namun di tempat seperti ini juga bisa. Selain alamnya juga bagus, perayaan juga dapat dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat dalam suasana kebersamaan dan kebahagiaan," katanya.

Gubernur menambahkan, agar seluruh lapisan masyarakat baik di Bangka maupun Belitung, bersatu padu memberikan inovasi dan kreasi membangun provinsi itu.

"Tidak perlu lagi kita bicara kesetaraan (Bangka dan Belitung) karena kesetaraan sudah cukup baik. Saya meminta masyarakat untuk bersatu mengisi Bangka Belitung, berkreasi berinovasi mengisi provinsi dengan pembangunan," katanya.

Pewarta: Oleh: Leo Oktaviano

Editor : Aprionis


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2014