PT Pegadaian (Persero) Cabang Pangkalpinang mengapresiasi antusias masyarakat yang menghadiri bazar perhiasan emas dan kendaraan roda 2 dan 4 yang berlangsung selama 7 hari (9-16 Juli) di halaman kantor Pegadaian Cabang Pangkalpinang.

"Selama bazar ini berlangsung, kita bersyukur antusias masyarakat sangat bagus bahkan semua produk bazar yang dilelang ini banyak diminati masyarakat. Pengunjung bazar bukan hanya masyarakat Kota Pangkalpinang saja, dari luar kota juga banyak," kata Kepala PT Pegadaian (Persero) Cabang Pangkalpinang, Kamis.

Ia mengatakan, bazar perhiasan emas, logam mulia, lelang kendaraan roda dua dan empat Pegadaian Cabang Pangkalpinang dibuka sejak 9 - 16 Juli 2020 atau tujuh hari kerja.

"Ini baru pertama kalinya kita melaksanakan bazar perhiasan emas dan lelang kendaraan besar-besaran, karena selama ini lelang dilakukan di outlet masing-masing. Di bazar ini masyarakat dapat membeli langsung atau mencicil perhiasan maupun kendaraan yang mereka inginkan," ujarnya.

Di bazar ini Pegadaian Cabang Pangkalpinang menawarkan 400 item perhiasan emas, 5 unit sepeda motor dan 4 unit mobil yang berasal dari 8 outlet Pegadaian. Pangkalpinang ada 3 outlet, Sungailiat 1 outlet, Koba 1 outlet, Muntok 1 outlet dan Toboali ada 2 outlet.

Menurut Zulkarnain, masyarakat memperoleh banyak keuntungan dengan membeli perhiasan emas di bazar Pegadaian, karena harga emas mengikuti harga standar internasional yang berubah setiap harinya, keaslian barang sudah teruji dan u tuk perhiasan masyarakat tidak dikenakan ongkos pembuatan atau upah.

"Di bazar ini kita jamin masyarakat mendapat barang berkualitas, teruji keasliannya dan tidak dikenakan ongkos upah untuk pembelian perhiasan," ujarnya.

Zulkarnain berharap melalui bazar perhiasan dan lelang kendaraan yang digelar oleh Pegadaian Cabang Pangkalpinang ini masyarakat merasakan kehadiran Pegadaian dengan semua produk dan manfaatnya.

"Melalui bazar ink masyarakat mengetahui produk-produk yang ada di Pegadaian beserta manfaatnya," ujarnya.

Pewarta: Elza Elvia

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020