Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menyerahkan penghargaan berupa cincin emas kepada pendonor di daerah itu yang tercatat telah sebanyak 50 kali mendonorkan darahnya.

"Saya ucapkan terima kasih mereka telah dengan ikhlas mendonorkan darahnya," kata Ketua PMI Kabupaten Belitung, Erwandi A Rani di Tanjung Pandan, Minggu.

Menurut dia, penghargaan berupa cincin emas tersebut diberikan kepada 13 pendonor di daerah itu yang tercatat telah mendonorkan darahnya sebanyak 50 kali.

"Sebenarnya banyak ada 70 orang lebih namun sekarang kami berikan penghargaan ke 13 orang dulu karena kita terbatas dana dan rencananya tahun depan akan kami berikan penghargaan ke yang lain," ujar dia.

Ia menyebutkan, setiap tahunnya permintaan kantong darah di daerah itu secara rata-rata mengalami peningkatan.

PMI Belitung, lanjut Erwandi, mencatat untuk tahun ini saja sudah ada sekitar 4.500 kantong darah yang terdistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan.

"Ini jumlah yang cukup banyak namun dengan berbagai kebersamaan terutama pendonor-pendonor sukarela yang datang ke PMI insya Allah kebutuhan akan terpenuhi namun mungkin perlu menunggu karena permintaannya banyak," katanya.

Dirinya juga memastikan, bahwa kegiatan donor darah aman dilakukan selama pandemi virus corona baru atau COVID-19 dengan menggunakan protokol kesehatan yang ketat.

"Kami selalu memperketat protokol kesehatan seperti cek suhu tubuh, menggunakan masker dan bagi pendonor yang merasakan ada gejala yang mengarah ke COVID-19 jangan memaksakan," ujarnya.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020