Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bangka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyalurkan bantuan  puluhan keping asbes untuk atap rumah warga korban puting beliung di Belinyu.

Kapolres Bangka AKBP Widi Haryawan yang tergabung dalam Forkopimda Bangka di Belinyu Selasa mengatakan, bantuan 140 keping asben berbagai ukuran tersebut diharapkan mampu membantu memperbaiki kondisi rumah warga yang rusak akibat angin puting beliung yang terjadi Senin siang (2/11) sekitar pukul 10.05 WIB.

"Saya berharap bantuan materil asbes itu dapat membantu warga yang rumahnya rusak terutama di bagian atap," kata kapolres.

Selain Kapolres Bangka dan Dandim  Dandim 0413/Bangka Kolonel Inf Pujud Sudarmanto, kegiatan Forkopimda Bangka yang dihadiri wakil Bupati Bangka Syahbudin, pihak dinas sosial, kecamatan, Danramil Belinyu, Lurah Belinyu, petugas BNPB dari provinsi dan kabupaten, perwakilan PT. Timah UPLB Belinyu, personel Tagana Kabupaten Bangka serta pegawai kelurahan Belinyu.
 
Forkompinda Bangka salurkan bantuan paket sembako bagi warga korban angin puting beliung di Belinyu (babel.antaranews.com/kasmono)

Dandim  Dandim 0413/Bangka Kolonel Inf Pujud Sudarmanto mengatakan, selain menyalurkan bantuan material bangunan berupa asben, kegiatan forkopimda Kabupaten Bangka juga menyalurkan 50 paket sembako bagi warga korban angin puting beliung.

"Bantuan paket sembako tersebut mudah-mudahan membantu meringankan beban kebutuhan keluarga korban," kata Dandim.

Dia mengatakan, personel TNI dan Polisi bersama dengan warga membantu memperbaiki atap dengan melakukan pemasangan asbes.
 
Wakapolres Bangka Kompol Faisal dan Kabag Ops AKP Tegus. S membantu penyaluran asbes bagi warga korban angin puting beliung (babel.antaranews.com/kasmono)

"Personel TNI dan polisi langsung turun kelapangan membantu pemasangan atap rumah agar cepat selesai dan dapat dihuni kembali oleh korban," jelasnya.

Dalam musibah bencana alam angin puting beliung tersebut, tercatat lebih dari rumah warga yang mengalami rusak berat dan ringan terutama lepas atap rumah.

Pewarta: Kasmono

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020