Pangkalpinang (ANTARA) - Selain melakukan kegiatan workshop, dalam agenda yang mengangkat tema “Penguatan Sinergi kelembagaan; UBB dan MKKS on Camp” juga melaksanakan deklarasi bersama sebagai wujud untuk meningkatkan APK perguruan tinggi di Babel.
"Tidak hanya UBB dan MKKS, deklarasi juga melibatkan unsur Forkopimda di Babel," kata Prof.Ibrahim.
Sebelum memulai deklarasi, Prof. Ibrahim menyampaikan dengan adanya deklarasi dan penandatanganan bersama ini merupakan suatu wujud bersama untuk meningkatkan APK Perguruan Tinggi di Babel.
“Yakinlah bapak/ibu semuanya, ini bukan semata-mata merupakan ajang promosi. Namun, suatu niat kita bersama untuk memikirkan Pendidikan di Babel agar semakin lebih baik,” ungkapnya.
Lebih lanjut, ini merupakan masalah bersama yang harus kita carikan solusinya. Terlebih lagi, Babel sendiri memiliki kondisi dan tantangan yang diluar kapasitas kita untuk mengontrolnya.
Sebutlah kondisi itu seperti adanya godaan ekonomi yang terus meningkat, perkembangan teknologi yang semakin distruptif, pergaulan lingkungan sebaya dan berbagai kondisi lainnya.
“Untuk itu kami mendesain komitmen bersama dalam Upaya menciptakan sebuah program satu rumah satu sarjana ini,” pungkas rektor.
Berita Terkait
KM FISIP UBB laksanakan Pemilwa 2024
11 Desember 2024 02:30
Tujuh strategi membangun ekonomi Bangka Tengah
9 Desember 2024 11:03
Peran SDM ciptakan karya saing berkualitas pada suatu organisasi
9 Desember 2024 09:00
Pakar beri catatan soal kemungkinan kotak kosong menang di dua daerah
29 November 2024 10:17
Forkopindo ajak akademisi dari 28 perguruan tinggi mengenal tambang alufial di Bangka Belitung
25 November 2024 18:52
UBB pecahkan rekor baru dalam wisuda ke-32
20 November 2024 19:58
Pemkab Bangka libatkan mahasiswa tingkatkan kesejahteraan lanjut usia
19 November 2024 19:21