Satuan gugus tugas COVID-19 Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mencatat sampai dengan saat ini tersisa 48 orang di daerah itu masih menjalani isolasi karena terpapar virus jenis baru corona.

"Sampai hari ini masih tersisa 48 orang yang menjalani isolasi untuk mendapatkan peratawan kesehatan COVID-19 oleh tim medis," kata juru bicara Satgas COVID-19 Kabupaten Bangka, Boy Yandra di Sungailiat, Selasa.

Dia mengatakan, jumlah tersebut sudah termasuk dengan penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 hari ini terdata sebanyak 19 orang.

"Total pasien terkonfirmasi positif COVID-19 sejak ditemukan virus corona di Kabupaten Bangka sampai dengan sekarang sudah mencapai 1.171 orang, 1.108 orang sudah dinyatakan sembuh serta 15 pasien COVID-19 meninggal dunia," katanya.

   
Untuk mengantisipasi menumpuknya jumlah pasien yang di isolasi di pusat karantina provinsi, kata Boy Yandra pemerintah Kabupaten Bangka telah menyediakan tempat karantina tambahan yakni di mes Melati, Anggres, rumah sakit Depati Bahrin Sungailiat, RS Eko Maulana Ali di Belinyu dan di RS Syafri Rahman Puding Besar.

"Dinas Kesehatan bersama BPBD memaksimalkan pencegahan penularan dengan melakukan ribuan tes antibody dan antigen serta mengoptimalkan penerapatan protokol kesehatan di masyarakat," jelas Boy Yandra.

Dia berharap, 48 orang yang masih menjalani perawatan kesehatan segera sembuh serta tidak ada lagi penambahan kasus sehingga wilayah Kabupaten Bangka kembali ke zona hijau.
 

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2021