Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, meluncurkan aplikasi arsip berbasis elektronk, untuk menyimpan sejumlah data penting yang dimiliki pemerintah dan masyarakat.

"E-arsip atau aplikasi penyimpanan arsip penting dengan sistem elektronik untuk memudahkan pemerintah dan masyarakat dalam membawanya, karena sudah tersimpan dengan sistem digital di dalam telepon seluler masing-masing," kata Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman di Koba, Selasa.

Ia menjelaskan, pemerintah daerah meluncurkan aplikasi arsip sistem elektronik itu yang diberi nama aku rawat sistem informasi penting bersifat rahasia dan aman (Arsip Beriman).

"Selain memudahkan kita dalam membawa arsip penting karena tidak perlu dalam bentuk fisik, aplikasi ini juga menjamin keamanan dan rahasia arsip penting tersebut," ujarnya.

Sementara itu Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Bangka Tengah, Budi Utama mengatakan peluncuran aplikasi e-arsip tersebut bekerjasama dengan Diskominfo Bangka Tengah.

"Masyarakat bisa mengakses aplikasi tanpa batas, dengan persyaratan penduduk asli Bangka Tengah yang dibuktikan dengan KTP," ujarnya.

Ia menjelagskan, inovasi tersebut wadah agar lebih efektif membawa berkas penting karena karena sudah tersimpan secara digital di telepon seluler masing-masing warga.

Ke depan pihaknya mengembangkan "security centre"  dimana arsip tersebut tersimpan dalam bank data yang dikelola pihak Diskominfo agar lebih aman,

"Ini untuk antisipasi apabila arsip digital hilang dalam sistem elektronik yang dipegang warga, maka arsip itu tetap bisa dicari di server arsip kami," ujarnya.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2021