Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Kepulauan Bangka Belitung bekerjasama dengan Himpunan Mahasiswa Perbankan Syariah (HMPS) IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik membuka gerai layanan vaksin untuk masyarakat di Mendo Barat Kabupaten Bangka.

Kepala Binda (Kabinda) Babel, Imam Santoso melalui pesan resmi, Jumat mengatakan, gerai layanan vaksinasi dalam rangka mencapai kekebalan komunal bagi mahasiswa dan masyarakat  mencapai 70 persen cakupuan hingga akhir 2021.

"Kami memiliki semangat yang sama dengan pemerintah daerah untuk menciptakan capaian kekebalan komunal dalam menangani pandemi COVID-19," katanya.

Dikatakan,  apabila telah tercapai kekebalan komunal maka kegiatan belajar mengajar dan aktivitas masyarakat lainnya dapat berjalan normal.

Vaksin memiliki beragam manfaat diantaranya meningkatkan kekebalan tubuh dari paparan serta mencegah mutasi baru dari COVID-19 sehingga akan menurunkan angka penularan di masyarakat.
   
"Layanan vaksinasi kami perluas dengan membuka gerai disejumlah wilayah guna mempermudah masyarakat mendapat layanan vaksin seperti layanan vaksin di Air Duren Kabupaten Bangka yang dijadwalkan Sabtu (27/11)," jelasnya.

Sementara Juru Bicara Satgas COVID-19 Kabupaten Bangka Boy Yandra memberikan apresiasi besar atas komitmen Binda Bangka Belitung secara masif membuka layanan vaksinasi bagi masyarakat dan kelompok pelajar serta mahasiswa.

"Saya optimis gerakan layanan vaksinasi yang berkelanjutan dilakukan Binda Bangka Belitung mampu mempercepat  realisasi cakupan vaksinasi sebesar 70 persen dari target sasaran yang ditetapkan pemerintah," kata Boy Yandra.
 
Ketua Karang Taruna Kabupaten Bangka Ujang Suprianto membagikan paket sembako bagi warga Mendo Barat yang divaksin (babel.antaranews.com)

Dia mengatakan hasil pengawasan di lapangan pelaksanaan vaksinasi jenis pfizer untuk dosis satu dan dosis dua pfizer serta sinovac yang dipusatkan di kampus IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik ditargetkan 300 sasaran.

Untuk membantu pemenuhan pangan masyarakat yang divaksin, panitia menyediakan paket sembako.
 

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2021