Kondisi arus lalu lintas menuju kawasan wisata pantai Tanjung Pendam, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, ramai lancar oleh kendaraan roda empat maupun roda dua yang melintas pada saat libur Natal dan akhir pekan.

Berdasarkan pantauan ANTARA di Tanjungpandan, Minggu sore, arus lalu lintas di Jalan Kemuning yang merupakan salah satu akses jalan dari arah pusat kota menuju kawasan pantai Tanjung Pendam terpantau ramai lancar.

Baca juga: Objek wisata Danau Kaolin Belitung ramai dikunjungi wisatawan saat libur Natal

Sementara arus lalu lintas dari Jalan Pattimura yang merupakan akses lainnya menuju kawasan wisata pantai Tanjung Pendam juga terpantau ramai lancar.

Sedangkan penumpukan dan antrean kendaraan terlihat di pintu gerbang masuk kawasan wisata pantai Tanjung Pendam untuk pembelian karcis atau tiket masuk.

Sejumlah petugas dari Pos Pelayanan Natal dan Tahun Baru Tanjung Pendam dan UPTD Tanjung Pendam juga terlihat melakukan pemeriksaan protokol kesehatan kepada setiap pengunjung di depan pintu gerbang.

Petugas hanya menggunakan satu akses pintu masuk bagi kendaraan roda empat dan dua sedangkan pintu gerbang lainnya dijadikan sebagai akses jalur keluar.

Sebelumnya Bupati Belitung, Sahani Saleh pada waktu apel gelar pasukan Operasi Lilin Menumbing 2021 mengatakan objek wisata di daerah itu tetap buka selama libur Natal dan Tahun Baru 2022.

"Selama libur Natal dan Tahun Baru destinasi wisata tetap dibuka," katanya.

Pembukaan destinasi wisata di daerah itu tetap dilakukan mengingat batalnya pemberlakuan PPKM level 3 di seluruh wilayah Indonesia pada saat libur Natal dan Tahun Baru.

"Sehingga dengan batalnya penerapan PPKM level tersebut maka destinasi wisata tetap kami bukan namun dengan protokol kesehatan," ujarnya.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2021