Bupati Bangka Barat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Sukirman membuka kegiatan Bulan Bakti PT Timah Tbk dalam memperingati HUT ke-46 perusahaan itu dengan sasaran pemberdayaan ekonomi dan sosial masyarakat.

"Apapun yang dilaksanakan PT Timah untuk masyarakat luar biasa, nyata dan sangat bermanfaat buat masyarakat," kata Sukirman saat membuka rangkaian kegiatan sosial Bulan Bakti PT Timah Tbk ke-46 di Muntok, Selasa.

Ia mengapresiasi PT Timah Tbk menggelar donor darah, khitanan massal dan pemberian hewan kurban kepada masyarakat pada bulan bakti perusahaan berplat merah tahun ini yang mengusung tema "Tumbuh, Tangguh dan Teguh".

"Alhamdulillah, ratusan warga sangat antusias mengikuti berbagai rangkaian kegiatan Bulan Bakti PT Timah Tbk ini," ujarnya.

Untuk itu, kami dari Forkopimda Bangka Barat mengucapkan terima kasih kepada PT Timah yang senantiasa melakukan sesuatu yang bermanfaat buat masyarakat," kata Sukirman.

Sekretaris PMI Bangka Barat Deri Ariyandi merasa terbantu dengan kegiatan donor darah dalam bulan bakti menyambut HUT ke-46 PT Timah Tbk untuk memenuhi kebutuhan darah.

“Ini sangat dibutuhkan di Bangka Barat, apalagi saat ini permintaan darah meningkat," katanya.

Direktur Utama PT TIMAH Tbk Achmad Ardianto mengatakan Bulan Bakti merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun yang dilaksanakan satu bulan sebelum HUT. Dimana tahun ini kembali dilaksanakan menyambut HUT ke-46 yang dalam dua tahun terakhir sempat ditiadakan lantaran pandemi COVID-19.

"Bulan bakti ini menjadi upaya kita untuk hadir di tengah masyarakat, agar terus tumbuh sehat dan sejahtera," katanya. 

Pewarta: Aprionis

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2022