Bupati Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Sahani Saleh bersama Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie akan mengebut pembangunan pariwisata di daerah itu pada akhir masa kepemimpinan mereka.

"Pembangunan pariwisata dan UMKM akan tetap menjadi prioritas di tahun terakhir kepemimpinan kami," kata Bupati Belitung Sahani Saleh di Tanjung Pandan, Senin.

Menurut dia, tahun 2023 merupakan tahun terakhir kepemimpinan mereka sebagai Bupati dan Wakil Bupati Belitung usai dilantik pada Desember 2018.

Pada tahun terakhir kepemimpinan mereka juga akan meningkatkan kualitas UMKM dan ekonomi kreatif di daerah itu.

"Karena ini merupakan arahan dari pusat untuk membangkitkan keterpurukan ekonomi masyarakat setelah pandemi COVID-19 salah satunya adalah melalui UMKM dan pariwisata," ujarnya.

Sahani menjelaskan di tahun keempat kepemimpinan mereka sejumlah program pembangunan terlaksana dengan baik, terutama menyangkut aspek pelayanan dasar seperti pendidikan dan kesehatan.

"Meskipun dalam dua tahun terakhir dilanda pandemi COVID-19 namun pembangunan tetap terlaksana dan tercapai," katanya. Hal ini, lanjutnya, terbukti dengan banyaknya penghargaan yang berhasil diraih pada tahun keempat kepemimpinan.

Ia berharap masyarakat terus memberikan dukungan sehingga mereka mampu menyelesaikan pembangunan di daerah itu dengan baik.

"Kami berharap masyarakat terus memberikan dukungan dan juga mengevaluasi pelaksanaan pembangunan selama ini," ujarnya.

Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie di Tanjung Pandan, Senin, mengatakan capaian pembangunan di tahun 2022 antara lain meningkatnya Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Belitung menjadi 73,38 dari tahun sebelumnya 72,57, yang diikuti dengan peningkatan angka harapan hidup di Belitung dari 71,10 tahun menjadi 71, 31 tahun.

Isyak menambahkan rata-rata angka lama sekolah di Belitung meningkat dari 8,47 tahun menjadi 8,74 tahun

"Pertumbuhan desa maju semakin banyak dari 29 menjadi 37 desa maju. Desa stunting masih tersisa delapan dan prevelensi stunting di bawah 14 persen," katanya.

Selain itu, lanjut Isyak, Belitung juga sukses menggelar kegiatan internasional seperti Development Ministreal Meeting (DMM) G20, dialog Indonesian Sustainable Palm Oil (ISPO) dan World Ocean Assessment (WOA) 2022.

"Kunjungan wisatawan ke Belitung tahun 2022 meningkat sebenar 270.000 wisatawan dari tahun sebelumnya 180.000 wisatawan," katanya.
 

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023