Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), mencatat capaian layanan vaksin penguat dosis dua di daerah itu sampai Senin (13/2) mencapai 11,23 persen.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka dr Then Suyanti di Sungailiat, Selasa, mengatakan capaian layanan vaksin penguat dosis dua sebesar 11,23 persen atau 2.621 orang dari target 287.667 orang, dan dipastikan masih akan bertambah karena layanan vaksinasi COVID-19 dibuka setiap hari kerja.

"2.621 orang yang sudah memperoleh layanan vaksin penguat dua tersebut masing-masing dari kelompok tenaga kesehatan sebanyak 1.413 orang dari target 3.025 orang, petugas publik 334 orang dari target 20.314 orang," jelasnya.

Kemudian dari kelompok lanjut usia dari target 22.988 orang, terealisasi sebanyak 339 orang, masyarakat rentan seperti ibu hamil, ibu menyusui, disabilitas sebanyak 33 orang dari target 12.477 orang, dan masyarakat umum sebanyak 503 orang dari target sasaran 116.199 orang.

Sedangkan realisasi vaksin penguat dosis pertama total sementara sebesar 32,38 persen atau 71.534 orang dari target yang ditetapkan sebanyak 287.667 orang.

"Saya ingatkan masyarakat seluruh kelompok wajib vaksin yang belum memperoleh layanan vaksin baik dosis pertama, kedua, penguat pertama dan kedua untuk segera mendaftar di gerai vaksin terdekat yang di buka setiap hari kerja," katanya.

Dia mengatakan pihaknya terus menggencarkan layanan vaksinasi COVID-19, terutama vaksin penguat dosis pertama dan dosis penguat dua yang realisasinyamasih di bawah 50 persen.
 

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023