Sebanyak 14 UMKM meriahkan ajang olahraga Sungailiat Triathlon 2023 di Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung guna mengenalkan produk-produk ekonomi kreatif kepada pengunjung dan peserta event olahraga itu. 
 
"UMKM nya ada fashion, kerajinan, dan kuliner, ini merupakan bagian dari ekonomi kreatif," kata Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Wydia Kemala Sari di Pangkalpinang, Sabtu. 
 
Ia mengatakan dengan menyertakan UMKM pada event sport tourism ini akan membantu pelaku usaha untuk mempromosikan dan menjual produk UMKM-nya. 
 
"Sehingga mereka pengunjung setelah berpartisipasi event ini bisa membeli oleh-oleh untuk keluarga sehingga akan membangkit geliat UMKM dan Ekonomi Kreatif di Babel," katanya 
 (Babel.antaranews.com/chandrika)
Sementara itu berbagai produk UMKM dihadirkan dalam event itu mulai dari kerajinan anyaman yakni tikar, topi dan tas. Lalu kuliner khas Bangka yakni madu pelawan, produk serai, getas, snack khas Bangka, kopi, wedang jahe merah dan terakhir fashion olahraga. 
 
Ia mengharapkan dengan diadakannya kegiatan ini akan membant ekonomi Babel bangkit
 
"Dengan sport tourism ini sambil mengenalkan pariwisata di Babel juga, mengundang wisatawan datang, dan memajukan UMKM," katanya.

Pewarta: Chandrika purnama Dewi

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023