Jajaran Kepolisian Resort Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melakukan evakuasi kapal karam yang terjadi di perairan laut Tanjung Merun Kecamatan Lepar Pongok pada Senin (31/07).
"Bersama pos TNI AL Sadai kita melakukan evakuasi kapal dan membantu ABK untuk diselamatkan,"kata Kapolres Bangka Selatan AKBP Toni Sarjaka melalui Kasat Polairud Polres Bangka Selatan Iptu Edy Suaidi di Toboali, Senin (31/07).
Ia mengatakan berdasarkan keterangan Nahkoda kapal semua kondisi anak buah kapal dalam keadaan sehat dan sudah berada di pos Polairud untuk dimintai keterangan.
"Alhamdulillah semua ABK dalam keadaan sehat,"kata dia.
Menurut Edy selain melakukan penyelamatan terhadap awak kapal,pihaknya juga melakukan manifes barang-barang yang dibawa dalam kapal itu.
"Tadi kita sudah melakukan manifes dan mengecek kondisi barang dalam kapal untuk menyesuaikan data dari pihak kapal,"katanya.
Ia menjelaskan saat ini sedang melakukan koordinasi dengan pemilik kapal serta melakukan pengamanan disekitar lokasi kejadian.
"Koordinasi terus kita lakukan kepada pemilik kapal dan agen yang ada di Sadai serta melakukan pengamanan di lokasi kejadian kapal yang karam itu,"kata dia.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023
"Bersama pos TNI AL Sadai kita melakukan evakuasi kapal dan membantu ABK untuk diselamatkan,"kata Kapolres Bangka Selatan AKBP Toni Sarjaka melalui Kasat Polairud Polres Bangka Selatan Iptu Edy Suaidi di Toboali, Senin (31/07).
Ia mengatakan berdasarkan keterangan Nahkoda kapal semua kondisi anak buah kapal dalam keadaan sehat dan sudah berada di pos Polairud untuk dimintai keterangan.
"Alhamdulillah semua ABK dalam keadaan sehat,"kata dia.
Menurut Edy selain melakukan penyelamatan terhadap awak kapal,pihaknya juga melakukan manifes barang-barang yang dibawa dalam kapal itu.
"Tadi kita sudah melakukan manifes dan mengecek kondisi barang dalam kapal untuk menyesuaikan data dari pihak kapal,"katanya.
Ia menjelaskan saat ini sedang melakukan koordinasi dengan pemilik kapal serta melakukan pengamanan disekitar lokasi kejadian.
"Koordinasi terus kita lakukan kepada pemilik kapal dan agen yang ada di Sadai serta melakukan pengamanan di lokasi kejadian kapal yang karam itu,"kata dia.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023