Pangkalpinang (Antara Babel) - Badan SAR Nasional (Basarnas) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memberikan penghargaan dengan menyerahkan tanda kehormatan berupa "wing" kepada Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Rustam Effendi.

"Ini perintah pusat, di mana seluruh gubernur diberikan tanda kehormatan termasuk Bangka Belitung. Selain lencara berupa 'wing' kami juga menyerahkan baret dan jaket," kata Kepala Basarnas Bangka Belitung, Deden Ridwansyah di Pangkalpinang, Jumat.

Ia mengatakan, pemberian penghargaan kepada gubernur tersebut merupakan bentuk terima kasih terhadap dukungan kepada pihaknya. Selain itu, dukungan gebernur juga diyakini akan memberikan motivasi lebih kepada personel Basarnas Babel untuk berbuat yang terbaik.

"Perlu diingat untuk mendapatkan lencana berbentuk sayap ini di Basarnas tidaklah mudah, karena harus mempertaruhkan nyawa dan penuh risiko dalam meraihnya," katanya.

Dikatakannya, sejauh ini pihaknya tetap memberikan pelayanan yang maksimal dalam setiap menjalankan tugas. Pelayanan tersebut semata-mata untuk diberikan kepada seluruh masyarakat Babel.

"Kami tetap maksimal memberikan pelayanan jasa penyelamatan terbaik untuk warga Babel. Adapun empat misi saya yakni mensinergikan dan mensolidkan Basarnas, pemerintah, TNI/Polri serta masyarakat," katanya.

Ia menyebutkan, untuk penanganan kasus hingga Maret 2016 pihaknya sudah melaksanakan sebanyak 17 kasus operasi penyelamatan, termasuk operasi terakhir yakni melaksanakan "Medical Evacuation" terhadap awak kapal yang terbakar di lokasi 1 Nautika Mil di perairan Belitung.

Pewarta: Try Mustika Hardi

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2016