Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menyalurkan bantuan hewan ternak kepada warga yang tergabung dalam kelompok di Desa Simpangkatis.

"Ada sekitar 100 hewan ternak jenis sapi dan unggas yang kita salurkan dengan menggunakan uang APBN dan APBD," kata Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman di Simpangkatis, Jumat.

Penyaluran bantuan hewan ternak tersebut dalam rangka mewujudkan swasembada daging dan meningkatkan kesejahteraan peternak di daerah setempat.

Selain penyaluran bantuan hewan ternak, juga dilakukan uji coba penggunaan satu unit alat teknologi pakan ternak bagi kelompok peternak.

"Bantuan ini kita salurkan bagian dari upaya pemerintah dalam menumbuhkembangkan ekonomi masyarakat," ujarnya.

Algafry mengatakan tugas pemerintah terus mendorong dan membantu agar peternak dengan mudah mengembangkan usaha peternakan yang sudah menjadi bagian dari sumber pekerjaan mereka.

"Kita berharap para peternak semakin sejahtera dan mandiri, karena peternakan merupakan sektor andalan kita dalam meningkatkan perekonomian masyarakat," ujarnya.

Algafry juga mengatakan, hingga saat ini populasi sapi di daerah itu sudah mencapai 6.000 lebih yang tersebar pada enam atau seluruh kecamatan.

"Simpangkatis dan Sungaiselan memang kecamatan dengan populasi tertinggi jika dibandingkan dengan kecamatan lain yang ada di Bangka Tengah," ujarnya.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Joko Susilo


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023