Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menerima logistik pengganti surat suara Pemilu 2024 yang rusak.

Ketua KPU Belitung, Amir Husin di Tanjung Pandan, Senin mengatakan logistik yang diterima tersebut terdiri dari surat suara Pemilu 2024 serta formulir yang rusak usai proses sortir dan pelipatan.

"Alhamdulillah KPU Belitung sudah menerima penggantian sejumlah logistik surat suara Pemilu 2024 yang rusak," katanya.

Menurut dia, logistik Pemilu 2024 tersebut tiba di Bandara Internasional HAS Hanandjoeddin pada, Minggu (28/1) dengan mendapatkan pengawalan ketat dari pihak kepolisian.

Ia menjelaskan, adapun logistik Pemilu 2024 yang tiba tersebut terdiri dari surat suara Pilpres 2024 sebanyak 48 lembar, surat suara DPR RI 311 lembar, surat suara DPD RI 77 lembar, surat suara DPRD Kabupaten Belitung Dapil I 204 lembar, dan surat suara PSU satu lembar.

Selain itu, lanjut dia, logistik pemilu lainnya yang diterima adalah sampul formulir model C hasil lima lembar dan sampul formulir model C salinan tiga lembar.

Dikatakan Amir, logistik Pemilu 2024 yang tiba tersebut langsung dilakukan penyortiran dan pelipatan bersamaan dengan logistik lainnya.

"Setibanya logistik Pemilu 2024 tersebut langsung kami lakukan pelipatan dan penyortiran untuk siap didistribusikan dengan logistik pemilu lainnya," ujar Amir Husin.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024