Perum Bulog Cabang Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menjual sebanyak dua ton beras SPHP dalam kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) guna membantu masyarakat mendapatkan beras kualitas baik dengan harga yang terjangkau.

"Kami menjual sebanyak dua ton beras SPHP dalam rangka kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) di halaman Gedung Nasional," kata Asisten Manager Operasional Perum Bulog Cabang Belitung, Syahrial di Tanjung Pandan, Kamis.

Menurut dia, kegiatan Gerakan Pangan Murah tersebut digelar dalam rangka menstabilkan harga dan pasokan bahan kebutuhan pokok bagi masyarakat di daerah itu menjelang perayaan Idul Adha 1445 Hijriah.

"Perum Bulog Cabang Belitung ikut berpartisipasi dengan menjual berbagai macam komoditas bahan kebutuhan pokok salah satunya adalah beras SPHP," ujarnya.

Ia mengatakan, selain itu, Perum Bulog Cabang Belitung juga menjual bahan kebutuhan pokok lainnya seperti minyak goreng (MinyaKita) sebanyak 120 liter, tepung terigu 200 kilogram, beras premium 250 kilogram, dan daging kerbau beku 100 kilogram.

"Antusias masyarakat cukup baik dalam berbelanja di kegiatan Gerakan Pangan Murah menjelang perayaan Idul Adha 1445 Hijriah ini," katanya. 

Syahrial menyebutkan, dalam kegiatan GPM tersebut, beras SPHP dijual Rp60 ribu per karung (ukuran lima kilogram), tepung terigu Rp12 kilogram, dan daging kerbau beku Rp85 ribu per kilogram.

"Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat dalam membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok menjelang Idul Adha 1445 Hijriah," ujarnya.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024