Polisi Resor Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung membantu pembangunan satu unit sumur bor di Desa Benteng Kota, Kecamatan Tempilang.

"Kami berharap bantuan ini bisa bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan air bersih warga di lokasi itu," kata Kapolsek Tempilang Ipda Harun Pardamean Simanjuntak di Tempilang, Bangka Barat, Rabu.

Bantuan yang diberikan kepada warga Dusun Merabok, Benteng Kota tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian para personel sekaligus wujud bakti sosial dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-78 Bhayangkara.

Menurut dia, penyaluran bantuan kepada warga di daerah itu merupakan tindak lanjut dari hasil pemantauan yang dilakukan personel terkait kebutuhan mendasar di masyarakat yang ditindaklanjuti dengan pengecekan mata air dan uji kelayakan kebersihan air sumber.

"Dalam hal ini kita tugaskan personel Bhabinkamtibmas di desa itu untuk melakukan pengecekan di Dusun Merabok, kemudian setelah dinilai layak dilanjutkan dengan proses pengeboran dan pembangunan sumur," katanya.

Pada proses pembangunan sumur, kata dia, personel bekerja sama dengan Pemerintah Desa Benteng Kota dibantu para pengurus RT dan RW beserta warga setempat.

Dengan selesainya pembangunan sumur bor di lokasi itu diharapkan bisa dimanfaatkan dengan baik untuk memenuhi kebutuhan air bersih sehari-hari dan diharapkan warga menjaga kebersihan lingkungan sekitar.

"Saat ini warga terbantu karena dengan adanya program air bersih ini mereka mudah untuk mendapatkan air bersih yang layak konsumsi," katanya.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024