Tim unit piket Damkar Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, berhasil mengevakuasi seekor anjing yang terlilit jaring di sekujur tubuhnya sehingga kesulitan melangkah dan bergerak.

"Tim unit piket Damkar BPBD Belitung berhasil melakukan evakuasi terhadap seekor anjing yang tubuhnya terlilit jaring," kata Kepala Pelaksana BPBD Belitung, Agus Supriadi di Tanjung Pandan, Kamis.

Menurut dia, tim unit piket Damkar BPBD Belitung sebelumnya menerima laporan dari seorang warga melalui pesan WhatsApp ke petugas piket Damkar BPBD Belitung menyebutkan ada seekor anjing yang tersangkut di halaman rumahnya.

"Kejadian tersebut beralamatkan di jalan Pelaut, Desa Air Saga, Tanjung Pandan," ujarnya.

Ia mengatakan, tim Damkar BPBD Belitung menemukan seekor anjing yang sekujur tubuhnya terlilit jaring ikan nelayan saat tiba di lokasi.

Kondisi ini, lanjut Agus, membuat seekor anjing tersebut sulit bergerak dan melangkah karena tubuhnya terlilit jaring.

"Maka tim yang di lapangan mencoba untuk melepaskan jaring di tubuh anjing tersebut dengan penuh kehati-hatian," katanya. 

Agus menambahkan, akhirnya jaring tersebut berhasil dilepaskan dari tubuh anjing tersebut dan kembali bebas seperti kondisi sebelumnya.

"Tidak memakan waktu lama jaring yang melilit hewan tersebut berhasil kami lepas," ujarnya.

Menurutnya, tim Damkar BPBD Belitung tidak diterjunkan hanya pada saat kejadian kebakaran saja, namun dalam misi penyelamatan lainnya termasuk hewan (animal rescue) juga siap untuk dikerahkan.

"Kami banyak menerima laporan dan permintaan untuk mengevakuasi serangan hewan bahkan penyelamatan hewan seperti ular, kucing jatuh ke sumur, tokek, sarang lebah atau tawon, dan anjing liar," katanya.

Agus mengimbau agar masyarakat tidak mengevakuasi sendiri kejadian semacam tadi atau lainnya dan segera melaporkannya ke Pos Damkar BPBD Belitung.

"Biar petugas kami yang melakukan evakuasi karena demi keselamatan ada standar operasional prosedur yang memang sudah dipahami dan dipelajari oleh anggota kami dalam misi penyelamatan maupun serangan hewan," ujarnya. 

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024