Bupati Belitung Timur, Burhanudin memberikan apresiasi atas kerja keras yang dilakukan oleh Desa Padang. Bupati menilai Kolam Pemancingan Ikan di Desa Padang guna untuk meningkatkan produktifitas desa di bidang ketahanan pangan.
“Ini salah satu upaya desa menyesuaikan dengan existing wilayah mereka masing-masing. Di mana setiap desa harus mampu melihat potensi yang ada di desa untuk dimanfaatkan menunjang perekonomian di desa,” kata Burhanudin saat meresmikan Kolam Pemancingan Ikan, Senin (27/01/2025).
Aan sapaan akrab Burhanudin menyatakan kolam pemancingan adalah bagian baru, mengingat di Kabupaten Beltim jarang ada tempat pemancingan seperti ini. Namun dengan adanya agrowisata seperti ini akan bisa menambah destinasi baru.
“Kita suport apa yang dilakukan Desa Padang untuk memandirikan desa mereka baik dari sisi penyediaan pangan maupun dari sisi pendapatan,” ujar Aan.
Sementara itu, Anggota DPD RI, Darmansyah Husein mengatakan apa yang dilakukan Desa Padang merupakan tujuan dari pembagian dana desa. Di mana pembangunan di desa berdasarkan inisiatif dan potensi yang ada di desa.
“Transfer pemerintah pusat ke desa-desa ini memang tujuannya membangun inisiatif desa-desa. Nah inilah salah satu inisiatif desa yang kita lihat cukup positif,” kata Darmansyah.
Namun, lanjut Anggota DPD RI ini harus ada tema yang diusung dalam mengembangkan agrowisata ataupun desa wisata. Apalagi pengembangan wisata di Pulau Belitung, harus menyelaraskan dengan geopark.
“Inilah salah satu cara kita mengolah bekas-bekas pemanfaatan sumber daya alam supaya bisa berkelanjutan. Apalagi di lokasi ini dulunya bekas tambang timah, nah itu yang perlu kreatifitas dan kolaborasi kita bersama,” ujarnya.
Editor : Bima Agustian
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2025