Pangkalpinang (Antara Babel) - Pelaksana Tugas Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Yuswandi A Temenggung melantik 637 orang pejabat eselon II, III dan IV menyusul perubahan Struktur Organisasi Tata Kelola (SOTK) di lingkungan pemerintah provinsi.
"Pelantikan dan pengukuhan ini merupakan satu penyesuaian karena adanya penggabungan dan pemisahan organisasi," kata Yuswandi usai pelantikan di Pangkalpinang, Jumat.
Ia mengatakan pelantikan itu sesuai dengan PP Nomor 18 dan SK Gubernur Nomor 188.44/12.18/BKD/2016 tentang Pengangkatan Kembali Pejabat Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan Pengawas.
"Sebanyak 36 orang pejabat eselon IIa, sembilan eselon IIb, 131 eselon III dan 431 eselon IV. Jumlah pejabat eselon II sama di struktur yang lama sama dengan jumlah di struktur baru, tidak ada nonjob untuk eselon II," ujarnya.
Demikian juga untuk pejabat eselon III dan IV tidak ada perubahan jumlah karena tim organisasi cukup cermat menempatkan pejabat tinggi sesuai kompetensinya.
"Penempatan eselon ini kita lihat kompetensinya, sedangkan untuk struktur, ada beberapa dinas yang dihapuskan dan digabungkan," katanya.
Ia berharap dengan perubahan struktur organisasi tersebut para pegawai yang baru dilantik dapat segera bekerja untuk program dan kegiatan di tahun anggaran 2017.
"Saya minta semua pejabat yang baru dilantik pada 2 Januari 2017 sudah bekerja di kantor baru, tidak ada lagi proses transisi agar
semua program dan kegiatan di 2017 segera berjalan," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2016
"Pelantikan dan pengukuhan ini merupakan satu penyesuaian karena adanya penggabungan dan pemisahan organisasi," kata Yuswandi usai pelantikan di Pangkalpinang, Jumat.
Ia mengatakan pelantikan itu sesuai dengan PP Nomor 18 dan SK Gubernur Nomor 188.44/12.18/BKD/2016 tentang Pengangkatan Kembali Pejabat Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan Pengawas.
"Sebanyak 36 orang pejabat eselon IIa, sembilan eselon IIb, 131 eselon III dan 431 eselon IV. Jumlah pejabat eselon II sama di struktur yang lama sama dengan jumlah di struktur baru, tidak ada nonjob untuk eselon II," ujarnya.
Demikian juga untuk pejabat eselon III dan IV tidak ada perubahan jumlah karena tim organisasi cukup cermat menempatkan pejabat tinggi sesuai kompetensinya.
"Penempatan eselon ini kita lihat kompetensinya, sedangkan untuk struktur, ada beberapa dinas yang dihapuskan dan digabungkan," katanya.
Ia berharap dengan perubahan struktur organisasi tersebut para pegawai yang baru dilantik dapat segera bekerja untuk program dan kegiatan di tahun anggaran 2017.
"Saya minta semua pejabat yang baru dilantik pada 2 Januari 2017 sudah bekerja di kantor baru, tidak ada lagi proses transisi agar
semua program dan kegiatan di 2017 segera berjalan," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2016