Pangkalpinang (Antara Babel) - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung akan mengelar skrining (deteksi dini) kanker serviks dan payudara secara gratis di puskesmas, dalam rangka memperingati Hari Kanker Sedunia 2017.

"Kami mengimbau semua perempuan di Kota Pangkalpinang khususnya yang memiliki kartu Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) atau BPJS Kesehatan mengunjungi puskesmas untuk mendeteksi kanker serviks dan kanker payudara sejak dini," kata Kepala Dinas Kesehatan Kepulauan Babel, Mulyono di Pangkalpinang, Senin.

Ia menjelaskan kegiatan skrining kanker ini akan digelar di 9 puskesmas dan petugas kesehatan di Kota Pangkalpinang, agar masyarakat dapat melakukan skrining kanker payudara dan serviks sejak dini dan terhindar dari penyakit tidak menular tersebut.

"Kegiatan ini akan digelar pada Selasa (7/2) dimulai pukul 07.00 WIB hingga selesai," katanya.

Ia mengatakan kegiatan skrining kanker lebih difokuskan kepada perempuan usia 30 hingga 50 tahun atau perempuan yang sudah menikah dan sudah melakukan hubungan seksual.

"Jika kita sudah melakukan skrining sejak dini, mereka yang positif terkena kanker, bisa disembuhkan. Begitu juga mereka yang belum terkena kanker namun sudah terkena virusnya dapat dicegah sedini mungkin," ujarnya.

Selain melakukan skrining sejak dini, kata dia pihaknya juga mengelar sosialisasi tips-tips mencegah kanker sejak dini serta tata cara pola hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari.

"Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat agar selalu rutin melakukan cek kesehatan sejak dini, sehingga kaum perempuan daerah ini terbebas dari penyakit berbahaya itu," ujarnya.'
    
Ia mengimbau semua peserta JKN/BPJS bisa melakukan skrining di seluruh puskesmas se-Kota Pangkalpinang, tanpa harus ke klinik. Cukup dengan membawa kartu BPJS saja," ujarnya.

Pewarta: Elza Elvia

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017