Muntok (Antara Babel) - Tim Penggerak PKK Kabupaten Konawe Selatan, Provinsi Sulawesi Tenggara, melakukan kegiatan belajar lapangan mengenai penerapan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) ke Kabupaten Bangka Barat.

"Hari ini kami terima sebanyak 33 orang pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten Konawe Selatan, kami berharap kunjungan itu mampu meningkatkan tali silaturahim sekaligus berbagi ilmu bagi kedua belah pihak," kata Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bangka Barat Anissa Parhan Ali di Muntok, Senin.

Ia menerangkan kunjungan Tim Penggerak PKK Kabupaten Konawe Selatan dipimpin langsung oleh ketua, Nurlin Surunuddin. Mereka berkesempatan melakukan audiensi dengan Bupati Bangka Barat Parhan Ali, Sekda Yunan Helmi, dan sejumlah pejabat pemerintah daerah setempat.

Tujuan utama kehadiran Tim Penggerak PKK Kabupaten Konawe Selatan, yaitu untuk mempelajari pola yang diterapkan di Bangka Barat dalam meningkatkan pemahaman PHBS.

"Kebetulan beberapa desa di Bangka Barat cukup berprestasi dalam bidang kesehatan di tingkat nasional dan layak untuk menjadi rujukan belajar PHBS," katanya.

Selain kegiatan inti, kata dia, kedatangan para tamu dari Kabupaten Konawe Selatan juga dimanfaatkan daerah untuk mempromosikan sejumlah objek wisata unggulan yang ada di Muntok.

Para tamu diajak mengunjungi situs-situs sejarah di Muntok, salah satunya Pesanggrahan Menumbing yang menjadi lokasi pengasingan sejumlah pejuang Kemerdekaan RI pada 1948-1949.

"Selain mengunjungi situs sejarah, kami juga mengenalkan berbagai macam kuliner khas Muntok yang selama ini terkenal dengan julukan 'Kota 1.000 kue'," katanya.

Upaya pengenalan objek dan potensi unggulan daerah itu diharapkan Anissa dapat membantu meningkatkan jumlah kunjungan wisata ke daerah tersebut sehingga kepariwisataan semakin tumbuh.

Ketua Tim penggerak PKK Konawe Selatan Nurlin Surunuddin mengatakan kunjungan tersebut untuk mempelajari pola yang diterapkan Pemkab Bangka Barat sehingga pembangunan PHBS masyarakat setempat mampu berprestasi di tingkat nasional.    
  
"Prestasi yang sudah dicapai di tingkat nasional cukup membanggakan, kami ingin belajar dan nantinya bisa menerapkan pola tersebut di daerah kami," kata Nurlin.

Ia berharap melalui kunjungan tersebut mampu meningkatkan kerja sama antaradaerah yang diharapkan memberi kontribusi positif bagi pembangunan yang sedang dilaksanakan di daerah masing-masing.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017