Koba (Antara Babel) - Fharida (33), warga Sungaiselan, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tenggelam di Sungai Ulu saat mencoba menolong anaknya, Fitriyani (4) yang terseret arus sungai yang cukup deras.

Kepala Desa Sungaiselan, Rusman, di Sungaiselan, Senin, mengatakan Fharida terseret dan tenggelam di Sungai Ulu pada Minggu (23/4) sore saat keduanya berada di pinggir sungai untuk melimbang bijih timah.

"Informasi yang kami peroleh, saat Fharida melimbang bijih timah, anaknya yang berada di belakangnya bergantung di pundaknya dan kemudian terjatuh ke dalam sungai," ujarnya.

Fharida, lanjut Rusman, mencoba menolong anaknya yang saat itu terseret derasnya arus sungai. Naas menimpa ibu dan anak sama-sama tenggelam di sungai yang cukup dalam itu.

"Saat kejadian memang ada warga lain yang melihat dan berupaya menolong, namun tidak sempat lagi karena arus sungai cukup deras. Selain itu sungai itu juga dikenal banyak buayanya," ujarnya.

Ia mengatakan, jasad Fitriyani ditemukan Senin sore dengan posisi mengapung di Sungai Ulu.

"Jasad balita itu ditemukan tim gabungan, sedangkan jasad ibunya hingga kini masih dalam pencarian tim gabungan yang terdiri atas personel Polair, Polsek dan Tim SAR yang dibantu warga sekitar," ujarnya.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017